Kamis, 06 Juni 2024

Telefonica Movistar Resmi Tinggalkan Suzuki

Sete Gibernau dan Kenny Roberts Jr. di musim 2001 (MotoGP)
Telefonica Movistar, raksasa telekomunikasi asal Spanyol, telah mengumumkan bahwa mereka resmi meninggalkan tim balap Suzuki MotoGP.

Dilansir dari situs Motorcycle News, balapan GP Valencia pada November 2002 akan menjadi balapan terakhir antara keduanya.

Kerjasama antara kedua belah pihak sudah terjalin sejak tahun 2000.

Kala itu, Telefonica Movistar hijrah ke Suzuki setelah menjadi sponsor Honda Pons pada 1997 hingga 1999.

Kerjasama tersebut sukses pada tahun pertama, ketika Kenny Roberts Jr. sukses menjadi juara dunia bersama Suzuki pada musim 2000.

Sayangnya, kerjasama tersebut gagal diulang di tahun berikutnya ketika Roberts Jr. dan rekan barunya Sete Gibernau gagal meraih performa gemilang.

Hasil terbaik mereka di tahun 2001 adalah GP Valencia dengan Gibernau sebagai juara balapan dan Roberts Jr. di tempat ketiga.

Musim 2002 juga tidak berkembang signifikan, karena Suzuki cuma meraih 1 podium lewat Roberts Jr. yang finis di posisi 3 pada GP Rio Brazil.

Akhir dari kerjasama ini membuat penggemar tidak akan lagi melihat skema biru dan kuning di motor Suzuki.

Telefonica Movistar diketahui akan menjadi sponsor untuk tim Honda Gresini pada MotoGP musim 2003.

Semua ini berkat Sete Gibernau yang membawa sponsor tersebut dari Suzuki ke Gresini.

Ia akan dipasangkan dengan juara dunia GP250 musim 2001 yaitu Daijiro Kato, yang akan memperoleh motor pabrikan.

Roberts Jr. sendiri memilih bertahan bersama tim Suzuki, dengan rekan satu tim yang akan diumumkan di waktu mendatang.

Garry Taylor, kepala tim Suzuki saat itu, mengatakan bahwa dirinya akan mengumumkan sponsor baru untuk timnya tersebut.***

Sumber: https://www.motorcyclenews.com/sport/motogp/2002/october/telefonica-rings-changes-at-suzuki/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar