Jumat, 07 Juni 2024

Kawasaki Pamit dari MotoGP

John Hopkins pada tahun 2008 bersama Kawasaki (motogp.com)
Kawasaki telah mengumumkan pada awal Januari 2009 ini bahwa mereka pamit dari ajang balap motor MotoGP.

Dilansir Eurospot dari Reuters, keputusan ini harus diambil sebagai upaya dalam memangkas pengeluaran di tengah krisis keuangan global saat itu.

Kawasaki Heavy Industries menjadi perusahaan kendaraan Jepang berikutnya yang menjadi korban, setelah 3 perusahaan lainnya mengumumkan hal yang sama pada Desember 2008 lalu.

Mereka adalah Honda, yang pamit dari Formula 1, serta Suzuki dan Subaru, yang memilih keluar dari Reli Dunia WRC.

"Kami telah membuat keputusan untuk tidak lagi di MotoGP. Ini sudah kami pertimbangkan sejak pertengahan Desember lalu," ujar perwakilan Kawasaki yaitu Katsuhiro Sato.

Menurutnya, iklim ekonomi pada saat itu membuat Kawasaki sulit untuk kembali, kecuali jika situasinya memungkinkan.

Kawasaki telah berkompetisi di MotoGP sejak musim 2003 dengan biaya per tahun yang mencapai 29 juta Poundsterling.

Sayangnya, mereka gagal memenangkan 1 balapan pun di MotoGP, dengan hasil terbaik saat itu adalah posisi 2 yang diperoleh Randy de Puniet di GP Jepang 2007.

Hasil buruk di MotoGP diperparah dengan penurunan penjualan motornya yang terjadi di Eropa dan Amerika Serikat.

Nasib serupa juga dialami oleh Honda, yang mengalami kesulitan keuangan di F1 akibat dari merosotnya penjualan mobil.

Meski sudah menggelontorkan biaya hingga sekitar 197 juta Poundsterling, mereka hanya mampu memperoleh 20 poin pada 2 musim terakhir mereka di F1.

Pasca mundurnya Honda, Toyota menjadi satu-satunya pabrikan Jepang yang tetap bertahan di F1 musim 2009.

Sementara itu, WRC musim 2009 sendiri hanya menyisakan Citroen dan Ford sebagai pabrikan utama, pasca mundurnya Suzuki dan Subaru.

Mundurnya Kawasaki tidak berpengaruh terhadap pabrikan Jepang lainnya di MotoGP.

Yamaha, Honda, dan Suzuki memutuskan bahwa mereka masih akan bertahan di MotoGP musim 2009.

Seandainya Kawasaki tidak mundur, mereka akan menggunakan jasa pembalap Amerika Serikat John Hopkins yang berpasangan dengan pembalap Italia Marco Melandri.

"Semuanya masih belum jelas dan banyak orang menginginkan jawaban," ujar Hopkins jelang pengumuman tersebut.

Dengan pamitnya Kawasaki, MotoGP musim 2009 hanya akan diisi 17 pembalap apabila 2 motor yang tersisa tidak diambil oleh tim independen lainnya.***

Sumber: https://www.eurosport.com/moto/kawasaki-quit-motogp_sto1803900/story.shtml

Tidak ada komentar:

Posting Komentar