Motor balap Harris WCM dalam game MotoGP 4 PS2 (Namco) |
Tim balap Red Bull Yamaha WCM akan menghadapi MotoGP musim 2003 dengan kemitraan baru.
Peter Clifford, selaku pendiri tim WCM atau World Championship Motorsports, mengadakan kerjasama dengan Harris Performance Products untuk membangun motor balap yang siap menyaingi pabrikan-pabrikan besar.
MotoGP musim 2003 akan menghadirkan para pembalap dari enam pabrikan, yaitu Honda, Suzuki, Kawasaki, Yamaha, Ducati dan Aprilia yang seluruhnya memiliki tim pabrikan utama.
Meski begitu, WCM dan Harris memiliki cara tersendiri untuk membangun motor mereka, dengan menggunakan inspirasi dari tim independen Proton KR yang cukup mengancam tim pabrikan pada musim 2002 lalu.
Harris sendiri merupakan perusahaan asal Hertford, Inggris, yang telah merancang motor balap Yamaha sejak 1992 melalui YZR500.
Mereka juga melakukan kerjasama dengan pabrikan asal Jepang tersebut lewat tim pabrikan World Superbike dalam periode 1996 hingga 1998.
Setelah itu, mereka dipilih oleh Sauber Petronas Engineering sebagai mitra pembuat sasis untuk proyek MotoGP yang masih belum terlaksana saat itu.
WCM sendiri memiliki latar belakang juara balap motor dengan Yamaha YZR500 sejak 1997 hingga 2002 dan akan membangun pusat pengembangan motor sambil mengembangkan tim.
Sebagai langkah awal, WCM akan menggunakan komponen motor produksi massal Yamaha R1 yang telah dimodifikasi.
Hal ini dilakukan supaya dapat mencapai batas waktu yang ditentukan, dengan mesin dan kepala silinder akan didesain sendiri oleh WCM untuk menyesuaikan dengan aturan di MotoGP.
Dave Hagen dipercaya sebagai penanggung jawab dari proyek ini, apalagi ia merupakan seorang insinyur balap yang cukup dihormati di balap motor 4 tak.
Tim yang nantinya bernama Harris WCM ini akan melakukan pengetesan motor dari angka 180 BHP menuju ke 200 BHP atau lebih.
Kerjasama antara kedua belah pihak ini akan terjadi hingga 2004 dengan memakai mesin dari salah satu pabrikan besar di MotoGP.
Rencana awal WCM sebenarnya bukan bermitra dengan Harris, melainkan menggunakan sasis Moriwaki dengan mesin Honda RCV.
Sayangnya, biaya untuk membeli mesin Honda RCV sangat mahal, ditambah Red Bull sebagai sponsor mereka yang memilih keluar pada tahun 2003 untuk mensponsori KTM di kelas 125cc.
Setelah kehilangan Garry McCoy dan John Hopkins yang hijrah ke Kawasaki dan Suzuki pada musim 2003, mereka memakai jasa pembalap Inggris yaitu Chris Burns dan pembalap Spanyol yaitu Jose David de Gea.***
Sumber diterjemahkan dari: https://www.crash.net/motogp/news/71520/1/red-bull-yamaha-reborn-as-harris-wcm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar