(Artikel ini ditulis untuk memenuhi tugas Pelatihan Content Creator Haluan dan Hops.)
HARIANHALUAN.COM - Senin, 13 Maret 2023, menjadi tanggal teristimewa untuk mereka yang pernah dan yang masih baru berkecimpung di dunia penulisan media online. Harian Haluan dan Hops.id mengadakan sebuah pelatihan yang bertujuan mencari penulis-penulis baru yang ingin berkiprah dan membuat konten di bawah kedua media tersebut.
Acara diawali dengan perkenalan dari Hadi Suprapto sebagai pendiri dari Hops Media yang menceritakan pengalaman-pengalamannya semasa masih berkiprah di media lain sampai akhirnya mendirikan Hops Media yang kemudian menjadi media online yang cukup disegani. Kemudian dilanjutkan perkenalan dari salah satu penulis di Hops.id yaitu Farauq Arfiansah, yang memberi cerita dan berbagi pengalamannya ketika menulis di Hops.id dan bagaimana ia memotivasi para peserta untuk konsisten dan percaya terhadap proses.
Setelah sesi perkenalan, para peserta kemudian diberikan materi-materi dasar yang disampaikan oleh Adithya Nurcahyo dari Haluan. Mereka diberikan pengajaran dasar mengenai ekosistem media sosial, strategi untuk meraih jumlah pengunjung/pembaca dari situs web atau berita yang dihadirkan di media online tersebut, hingga mengenai cara untuk menentukan target audience yang diperlukan guna menentukan demografi dari para pembaca/pengunjung tersebut.
Pengenalan mengenai dasar-dasar yang terdapat di media online tersebut sangat bermanfaat untuk para peserta supaya mampu mengenal lebih jauh mengenai strategi yang dilakukan oleh media-media online saat ini. Terlebih lagi, saat ini informasi yang beredar dan hangat lebih cepat untuk segera tersampaikan melalui media apapun, selain dari situs berita juga dari media sosial. Perkembangan penyampaian informasi ini menuntut para pekerja media, terutama penulis maupun reporter untuk bisa mendapatkan informasi yang paling terkini dan terheboh yang bisa menarik perhatian dan minat masyarakat untuk membaca dan mengetahui lebih dalam kondisi yang terjadi saat ini, tentunya dengan tetap mempertahankan kaidah dalam jurnalistik.
Seiring dengan perkembangan teknologi dan persaingan antar media yang semakin ketat dalam mengolah dan mendapatkan berita terkini, Haluan dan Hops mengadakan pelatihan ini dalam rangka menciptakan seorang content creator baru yang kreatif, inovatif dan menarik untuk mampu membuat masyarakat tertuju pada kedua situs tersebut. Para peserta diperkenalkan tentang strategi-strategi dasar tersebut pada hari pertama dari enam hari pelatihan yang akan diselenggarakan hingga hari Sabtu, 18 Maret 2023.
Para peserta memperhatikan dengan baik materi-materi yang disampaikan dan diharapkan ke depannya mereka mampu mengaplikasikan dan memberi kontribusi untuk Haluan dan Hops dari hasil pelatihan yang telah dilakukan tersebut.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar