Rabu, 01 Januari 2025

Pejwan 2025

Begitu cepatnya 2024 berlalu dan kini tahun berganti lagi yaitu 2025.

Rencana tidak mungkin saya untuk menulis blog 1 hari 1 posting selama 1 tahun penuh sudah terpenuhi, dan saya baru menyadari bahwa ada 366 hari di tahun 2024 (karena tahun kabisat dimana ada tanggal 29 Februari).

Di samping itu, saya masih bergulat dengan pekerjaan lainnya yaitu sebagai penulis di sebuah portal berita online, meski hasilnya semakin hari semakin kecil saja karena jumlah klik yang sangat rendah.

Untuk tahun 2025 ini, sepertinya rencana untuk 1 hari 1 posting tidak akan dilakukan lagi entah sampai kapan.

Saya akan mengusahakan untuk mencari pekerjaan tetap hingga mengikuti beragam pelatihan yang bisa membantu dalam menambah ilmu.

Pada saat ini, mencari kerja membutuhkan persyaratan yang harus saya akui sangat sulit dan hampir tidak bisa untuk didapatkan, kecuali lewat jalan cepat, memiliki latar belakang tertentu, hingga melampirkan portfolio terkait proyek yang pernah dikerjakan.

Saya terlalu banyak diam dan terlalu banyak berencana tanpa pernah mewujudkannya.

Ini jelas sangat berbahaya, mengingat keadaan ekonomi negara ini yang semakin hari semakin mendesak.

Semua ini bergantung kepada saya, yang hingga kini masih mengalami keraguan dan ketakutan dalam menempuh sesuatu.

Masalah ini perlu diatasi secepatnya karena saya mulai merasakan keadaan ini semakin hari semakin memburuk jika terus dibiarkan tanpa penyelesaian.

Meski mengalami kesulitan, saya tidak ingin menyerah dan berhenti begitu saja.

Jika saya menyerah, maka seluruh kehidupan saya akan berakhir lebih cepat dan saya akan jatuh dalam kesengsaraan.

Penderitaan dan kegagalan yang saya rasakan di masa lalu tidak boleh lagi terus diratapi dan diingat kembali.

Saya membutuhkan ketelitian dan kemampuan yang lebih baik serta bantuan maupun nasihat dari orang lain.

Jika biasanya saya selalu tertarik untuk melakukan segala sesuatu secara sendiri, kini saya sudah sulit untuk melakukannya lagi.

Hal ini dikarenakan saya sering kali tidak terpikiran dan tidak peduli terhadap sesuatu yang penting, sehingga semua itu lewat begitu saja meski saya sangat membutuhkannya.

Saya perlu berubah dengan cara apapun, dan tentunya dengan bantuan dari orang lain.

Pejwan 2025 atau halaman pertama dari tahun baru ini bisa jadi akan berakhir seperti tahun 2024 lalu yaitu sekadar harapan.

Namun, saya tidak ingin tinggal diam dan membiarkan semua itu terulang lagi.

Saya adalah kuncinya.
Lakukan atau hancur sekarang juga.