Senin, 08 Oktober 2018

Identitas Komputer

TCP singkatan dari Transmission Control Protocol dan IP singkatan dari Internet Protocol. TCP/IP menjadi satu nama dikarenakan fungsinya yang selalu berkaitan antara satu dengan yang lain dalam komunikasi data. TCP/IP saat ini dipergunakan dalam banyak jaringan komputer lokal / Local Area Network (LAN) yang terhubung ke Internet, karena memiliki sifat:
  1. Merupakan protokol standar yang terbuka, gratis dan dikembangkan terpisah dari perangkat keras komputer tertentu. Karena itu protokol ini banyak didukung oleh vendor perangkat keras, sehingga TCP/IP merupakan pemersatu perangkat keras komputer yang beragam merk begitu juga sebagai pemersatu berbagai perangkat lunak yang beragam merk sehingga walau memakai perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang berlainan, komputer dan komputer lainnya dapat berkomunikasi data melalui Internet.
  2. Berdiri sendiri dari perangkat keras jaringan apapun. Sifat ini memungkinkan TCP/IP bergabung dengan banyak jaringan komputer. TCP/IP bisa beroperasi melalui sebuah Ethernet, sebuah saluran dial-up, dan secara virtual melalui berbagai media fisik transmisi data.
  3. Bisa dijadikan alamat umum sehingga tiap perangkat yang memakai TCP/IP akan memiliki sebuah alamat unik dalam sebuah jaringan komputer lokal, atau dalam jaringan kumputer global seperti Internet.

Cara untuk mengetahui identitas Internet Protocol melalui Command Prompt:

1. Tekan Win + R (Win = logo MS Windows terletak antara Clrl dan Alt; R untuk Run) kemudian isikan "CMD" lalu klik OK
2. Setelah CMD terbuka lalu ketikkan "ipconfig" lalu klik enter. Lalu hasilnya akan seperti ini. Disini terlihat bahwa saya sedang menggunakan komputer dengan IP yaitu 192.168.86.6











    Cara lain untuk mengetahui identitas IP komputer melalui Windows 8:

    1. Lewat taskbar, pilih logo connection network, terdapat menu Network & Internet Settings yang harus anda klik.

    2. Setelah masuk ke menu "Network & Internet Settings" maka langkah selanjutnya adalah klik menu "View Your Network Properties" untuk mengetahui nama IP anda.

    3. Setelah mengklik "View Your Network Properties" anda dapat melihat IP anda, nama perangkat, nama jaringan hingga status jaringan yang anda gunakan.

    Sumber: https://ladygodiva99.wordpress.com/2014/11/24/konsep-identitas-komputer-ip-address-dan-sharing-jaringan/

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar